-->

29 Mei 2024

Rakor PKK Desa Rawaheng Bahas Peningkatan Pemberdayaan Perempuan

 

PKK Desa Rawaheng sedang mendengarkan materi yang disampaikan oleh Pemdes Rawaheng ( Foto : Usmiyati )
DESA RAWAHENG - Puluhan Anggota Pengurus Tim Penggerak  PKK Desa Rawaheng berkumpul di Pendopo Balai Desa Rawaheng ( Rabu, 29 Mei 2024).

Kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap bulan ini bertujuan untuk peningkatan pemberdayaan perempuan Desa Rawaheng.

Pemerintah Desa Rawaheng melalui Kasi Pelayanan Sundari  menyampaikan bahwa kita sebagai perempuan mempunyai peran yang sangat penting dalam kehidupan berumah tangga maupun sosial kemasyarakatan, maka dari itu kita wajib mempersiapkan diri untuk meningkatkan skill individu perempuan.

PKK Desa Rawaheng sedang praktek membuat MP-ASI dari bongko pisang ( Foto : Usmiyati )

Hal sebanding juga diutarakan oleh Ketua Tim Penggerak PKK Desa Rawaheng Wartini bahwa perempuan Desa Rawaheng harus menjadi contoh bagi kehidupan masyarakat maka dari itu setiap diadakan pertemuan selalu diisi dengan peningkatan kapasitas perempuan.

Beliau juga berharap ilmu yang didapat ketika pertemuan di PKK dapat ditularkan kepada warga di tingkat RT masing - masing.

Acara juga diisi oleh Bidan Desa Rawaheng. Beliau menerangkan tentang Makanan Pendamping ASI ( MP-ASI ). 

Acara ditutup dengan praktek membuat M-ASI dari Bongko Pisang yang dilakukan oleh TIm PKK Pokja 4.


Sumber : Zaen

Tags :

bm

Rawaheng

Konten Kreator

Informasi publik ini telah melalui proses verifikasi oleh Sekertaris desa.

  • Rawaheng
  • Februari 24, 1989
  • Rawaheng, Wangon 53176
  • ppddrawaheng@gmail.com
  • +123 456 789 111

Posting Komentar