-->

09 Oktober 2024

Pemdes Rawaheng Gelar Peningkatan Kapasitas Lembaga Desa

Pemdes Rawaheng Gelar Peningkatan Kapasitas Lembaga Desa


RAWAHENG - Demi bisa menjalankan manajemen organisasi di tingkat grassroot, Pemerintah Desa Rawaheng  melaksanakan Pembinaan Ketua RT dan RW dan Kepengurusan RT/RW se- Desa Rawaheng pada 9 - 10 Oktober 2024 di Pendopo Balai Desa Rawaheng.

Pemerintah Desa Rawaheng melalui Sekretaris Desa Edi Santosa mengatakan dalam sambutannya bahwa pembinaan kepengurusan RT dan RW di Desa Rawaheng sudah menjadi rencana Pemerintah Desa Rawaheng sejak tahun lalu dan baru bisa direalisasikan tahun ini.

" Bukan untuk mengurui tapi kita saling belajar bagaimana mengelola manajemen organisasi di tingkat grassroot" imbuhnya.

Sebanyak 62 orang  Kepengurusan RT dan RW se-Desa Rawaheng mendengarkan pemapaparan materi yang disampaikan oleh Ahmad Mudakir selaku Kasi Pemerintah Desa Kecamatan Wangon dan Umar selaku Pendamping Desa

Dalam presentasinya Ahmad Mudakir mengatakan bahwa salah satu tugas dari Ketua RT adalah pengawasan dan pembinaan kepada warga di wilayah yang di pimpinnya.

Lebih lanjut Umar selaku Pendamping desa Rawaheng memaparkan pentingnya struktur kepengurusan  RT dan RW agar memahami tupoksi masing - masing pengurus RT.

Perlu diketahui bahwa Ketua RT dan RW di Desa Rawaheng sudah didaftarkan menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan dan mendapat insentif dari Pemerintah Desa Rawaheng yang bersumber dari APBDes Rawaheng Tahun 2024.***


Sumber : Pemerintah Desa Rawaheng.





27 Oktober 2022

Kolaburasi Pemdes Rawaheng dengan Kejari Purwokerto, Penyuluhan Hukum Cegah Korupsi

Kolaburasi Pemdes Rawaheng dengan Kejari Purwokerto, Penyuluhan Hukum Cegah Korupsi


RAWAHENG.ID
-Pemerintah desa Rawaheng bersama Kejaksaan Negeri Purwokerto  melakukan Penyuluhan Hukum dalam Rangka Pembinaan Desa/Kelurahan Sadar Hukum Tahun Anggaran 2022.

Penyuluhan hukum oleh Kejaksaan Negeri Purwokerto adalah untuk meningkatkan kesadaran dan pencegahan tindak pidana korupsi pada pemerintah Desa, Kamis 27 Oktober 2022.


Kepala Desa Sukanto melalui Sekdes Edi Santosa mengapresiasi kegiatan pembinaan ini dengan harapan adanya kegiatan serupa dikemudian hari serta lebih berhati hati dalam pengelolaan keuangan desa.

Di ikuti oleh kepala desa dan perangkat desa, BPD, LPMD, RT, RW , tokoh masyarakat, pemuda, TP PKK , tokoh perempuan, Babinsa, babinkamtibmas sekitar 32 peserta.


22 Agustus 2022

APBD Desa Rawaheng 2022, Yuk Simak

APBD Desa Rawaheng 2022, Yuk Simak

 


04 Agustus 2021

Pemdes Gelar Rapat Paripurna Anggaran Perubahan 2021.

Pemdes Gelar Rapat Paripurna Anggaran Perubahan 2021.

Foto : Istimewa

RAWAHENG - Rapat paripurna penetapan Rancangan Peraturan Desa Rawaheng Nomor 3 Tahun 2021 tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Rawaheng Tahun Anggaran 2021 tanggal 4 Agustus 2021 yang dihadiri antara BPD dan Pemerintah Desa Rawaheng.

Acara rapat tersebut berlangsung di balai desa Rawaheng pada malam hari. Dengan menerapkan protokol kesehatan dan hanya dihadiri unsur perwakilan.(*)






06 Agustus 2018

Kaur Keuangan mengikuti Pelatihan Jurnalistik Season 2

Rawaheng (5/8/2018)-Dalam rangka meningkatkan kapasitas dan kapabilitas Sumber Daya Manusia Perangkat Desa, Pemerintah Desa mengadakan Pelatihan Jurnalistik dan Sosial Media di Ruang Eks Sekretariat Kantor Desa.

Dari pelatihan ini, diharapkan para perangkat desa dapat meningkatkan kinerjanya sesuai dengan tupoksi masing-masing.

Reni Andiyanti